Berita Hari Ini: Pembagian BLT DD di Desa Semuntai
Tanggal: Jumat, 13 September 2024
Lokasi: Desa Semuntai, Kecamatan Mukok, Kabupaten Sanggau
Pemerintah Desa Semuntai hari ini telah melaksanakan
pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) kepada 53 Keluarga Penerima
Manfaat (KPM) yang berhak. Acara ini dihadiri oleh Camat Mukok yang diwakili
oleh Bp.Bustian ,Kapolsek Mukok, Danramil Mukok, serta pendamping desa.
Kepala Desa Semuntai menyampaikan harapannya agar BLT DD
tersebut dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh masyarakat, terutama
untuk kebutuhan pangan sehari-hari. Pembagian bantuan ini diharapkan dapat
meringankan beban ekonomi masyarakat di tengah tantangan yang ada.
Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, diharapkan
program ini dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat yang nyata bagi
masyarakat Desa Semuntai.